![]() |
Ferdian Agung Prasetyo |
MediaWarta.id - Ferdian Agung Prasetyo, atau akrab disapa Ferdi merupakan pemuda asal Pati yang populer di kalangan warganet. Parasnya yang rupawan, sering menjadi daya tarik tersendiri. Terlebih, Ferdi cukup aktif di media sosial khususnya Tiktok.
Saat dihubungi oleh Tim MediaWarta, Ferdi mengungkapkan bahwa ia hanya iseng membuat konten. Menurutnya, keisengan tersebut hanya untuk mengisi waktu luang. Namun seiring berjalannya waktu, keisengan tersebut membawa keuntungan.
"Berawal dari iseng-iseng, terjun ke dunia konten kreator ternyata membuka peluang yang tidak terduga. Awalnya, mungkin hanya sekadar mengisi waktu luang atau menyalurkan hobi. Tetapi seiring waktu, aktivitas ini berkembang menjadi sesuatu yang lebih serius," Ungkap Ferdi pada Senin, (25/11).
Menurutnya, dengan konsistensi dan kreativitas semua hal yang awalnya hanya coba-coba bisa memberikan penghasilan dan sarana pengembangan diri. Bahkan, ia menjelaskan bahwa langkah ini bisa menjadi wadah untuk membangun komunitas.
"Dengan konsistensi dan kreativitas, apa yang dimulai sebagai coba-coba bisa menjadi sumber penghasilan, sarana pengembangan diri, dan wadah untuk membangun komunitas," Sambungnya.
Lebih lanjut, Ferdi menjelaskan bahwa hal kecil yang dialihkan dengan santai bisa membawa dampak besar dalam kehidupan sehari-hari. Terlebih saat ini, bisnis digital tengah digandrungi oleh banyak orang.
"Hal ini membuktikan bahwa langkah kecil yang diambil dengan santai pun bisa membawa dampak besar jika dijalani dengan sepenuh hati," Tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ferdi menyinggung bahwa dirinya pernah terjerumus ke pergaulan bebas. Namun, ia mendapatkan arti kehidupan saat di jalanan. Oleh karena itu, ia berkomitmen untuk memperbaiki diri.
"Sebelum menjadi konten kreator saya terjun ke pergaulan bebas dan menjadi anak punk, saya sadar bahwa hidup dijalanan memberikan arti tentang kehidupan maka dari itu saya memperbaiki diri agar lebih baik," pungkasnya.
0 Komentar