Natal Makin Dekat, Begini Cara Diet yang Aman Bagi Tubuh, Nggak Perlu Takut Makan Lemak Guys

Cara diet yang aman bagi tubuh
Cara diet yang aman bagi tubuh 


MediaWarta.id - Saat Natal tiba, banyak orang yang menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Sebab, Kamu bisa memasak dan makan sajian natal tanpa khawatir berat badan naik. Terlebih cara diet yang aman bagi tubuh sangatlah banyak. 

Tak hanya itu saja, diet yang aman bisa mendatangkan banyak manfaat bagi kesehatan. Sayangnya, banyak orang yang salah mengartikan diet. Dimana diet selalu dilakukan secara keras tanpa konsumsi nasi. Padahal nasi mengandung karbohidrat yang penting.

Cara Diet yang Aman Bagi Tubuh

Cara diet yang aman bagi tubuh
Cara diet yang aman bagi tubuh


Secara umum, natal identik dengan makanan berat seperti daging. Oleh karena itu, banyak orang takut megonsumsi makanan berat karena khawatir berat badan naik. Padahal, terdapat beberapa cara diet yang aman bagi tubuh seperti:

1. Menghitung kebutuhan kalori

Sebelum menjalankan program diet, Kamu harus menghitung kebutuhan kalori. Sebab kalori inilah yang dapat mempengaruhi kondisi kesehatan. Selain itu, kebutuhan kalori setiap orang berbeda-beda sehingga Kamu tidak bisa menyamakan dengan orang lain. 

Menurut situs Mayo Clinic, kebutuhan kalori yang terpenuhi dengan baik bisa meningkatkan energi dalam tubuh. Dengan demikian, tubuh akan berfungsi secara normal mulai dari berpikir, memompa darah, bernafas, berjalan dan masih banyak lagi.

2. Mengatur Pola Makan

Setelah mengetahui kebutuhan kalori, Kamu bisa mengatur pola makan agar kalori terpenuhi dengan baik. Idealnya, seporsi makanan berisi lauk pauk, makanan pokok atau karbohidrat, sayuran hijau dan berwarna-warni, buah-buahan, dan kacang-kacangan.

Meskipun makanan yang dikonsumsi lebih beragam, namun porsinya lebih kecil. Selain itu, Kamu juga harus menghindari makanan yang tinggi gula. Sebab, makanan yang tinggi gula dapat meningkatan berat badan dan juga menambah resiko terkena diabetes.

3. Makan Secara Perlahan

Sebagian orang sering melewatkan jam makan, agar berat badan berkurang. Padahal, hal ini justru dapat meningkat berat badan. Dengan demikian, Kamu harus mengatur jadwal makan dengan baik. Selain itu, Kamu harus makan dengan perlahan.

Makan secara perlahan menjadi salah satu cara diet yang sering disepelekan. Padahal cara ini terbukti efektif dalam menurunkan berat badan. Pasalnya, rasa kenyang sering dipicu oleh aktivitas otak. Karena itu, Kamu bisa menerapkan cara ini agar diet berhasil.

4. Olahraga Secara Teratur 

Selain menerapkan ketiga cara diatas, Kamu harus mengimbanginya dengan olahraga. Sebab tubuh yang aktif bergerak dapat membakar kalori dari makanan yang dikonsumsi. Meskipun demikian, Kamu harus olahraga secara teratur meskipun hanya sebentar.

Olahraga yang dilakukan secara rutin dapat meningkatkan kesehatan tubuh dan menjaga berat badan. Jika Kamu kesulitan mencari waktu untuk olahraga, Kamu bisa melakukan aktivitas sehari-hari seperti menyapu atau memasak agar tubuh berkeringat.

5. Terapkan Gaya Hidup Sehat

Cara diet diatas akan percuma, jika Kamu tidak menerapkan gaya hidup sehat. Pasalnya, kebiasaan hidup sehari-hari dapat menentukan keberhasilan diet. Kebiasaan buruk seperti megonsumsi alkohol, merokok, dan begadang bisa meningkatkan berat badan.

Hindari kebiasaan begadang, dan pastikan Kamu tidur selama 7-9 jam per hari. Hentikan gaya hidup yang tidak sehat agar program diet berhasil. Selain itu, upayakan untuk mengelola stress dengan baik agar program yang dijalankan membuahkan hasil. 

Itulah beberapa cara diet yang aman bagi tubuh. Dimana, diet tersebut tidak menimbulkan efek samping dalam jangka panjang sehingga menarik diterapkan. Namun, Kamu harus mengkonsultasikan dengan dokter jika memiliki penyakit tertentu.

0 Komentar


Dapatkan Informasi Terkait Berita Indonesia Terkini dan Terupdate Tahun Ini , trending, serta terpopuler hari ini dari media online MediaWarta.id melalui platform Google News